Heartbleed Bug Mengintai Akun Anda

Heartbleed Bug - Beberapa hari yang lalu saya sempat dikirimi pesan oleh google yang menanyakan apakah saya ingin meningkatkan metode pengamanan akun Google saya. Karena merasa tidak ada masalah, saya tidak menanggapi pesan tersebut. Dan, memang dari dulu seingat saya metode pengamanan password oleh Google adalah dengan menggunakan layanan sms. Saat saya ingin mengganti password, google akan mengirimi pesan yang berisi nomor validasi penggantian password.

Saya rasa semua pengguna google juga menggunakan metode yang sama. Semalam, saya beru menyadari kenapa google mengirim pesan tersebut. Menurut pemikiran saya, sasran google tersebut berhubungan dengan Heartbleed Bug yang beberapa waktu lalu sempat membuat banyak website layanan internet demam.

Tidak tanggung-tanggung, Google dan Facebook sempat mengalami masalah dengan Heartbleed Bug tersebut. Untungnya masalah tersebut telah berhasil di tanggulangi oleh kedua raksasa internet tersebut. Untuk Google, perusahaan milik Larry Page ini tidak menyarankan pengguna untuk mengganti passwordnya, namun menurut ahli sebaiknya pengguna mengganti password mereka.

Sedangkan Facebook yang telah berhasil menanggulanginya menyarankan penggunanya untuk mengganti passwordnya.

Jika dua raksasa tersebut terserang, bagaimana dengan situs-situs lainnya? Ternyata berdasarkan informasi yang berlalu lalang diluar negeri, ada ribuat situs lain yang terserang Heartbleed Bug. Beberapa contoh misalnya layanan Yahoo dan Yahoo Mail dan Instagram.

Untuk yahoo sendiri, masalah penyusup ini sudah berhasil diatasi juga, namun yahoo secara terbuka menyarankan pengguna untuk mengganti paswordnya. Sedangkan Instagram masih dalam proses perbaikan sistemnya. Instagram sendiri belum bisa menyarankan penggunanya untuk mengganti password karena jika situs mereka masih terbuka untuk serang dari Heartbleed Bug, maka penggantian password tidak akan berpengaruh terhadap keamanan data pengguna.

Kenapa Heartbleed Bug ini cukup meresahkan? Karena baru disadari oleh banyak pihak bahwa bug ini sudah cukup lama berada di banyak situs tanpa disadaro oleh pemilik situs. Bug ini memungkinkan hacker untuk mencuri data pengguna dari server situs terkait. Kebocoran data dari situs dapat menurunkan kepercayaan pengguna dari situs tersebut. Karena itu masing-masing perusahaan internet tersebut berusaha untuk menangani masalah tersebut.

Jadi, jika Anda jika Anda belum mengganti password Facebook Anda, sebaiknya Anda ganti segera. Sedangkan pengguna Google, tidak perlu mengganti password, namun ahli menyarankan pengguna untuk mengganti password. Sedangkan untuk Twitter, Anda tidak perlu melakukan apa-apa karena web server Twitter tidak mengalami gangguan dari Heartbleed Bug.

Kredit gambar: http://abcnews.go.com/
Sumber

2 comments for "Heartbleed Bug Mengintai Akun Anda"

  1. wahhhh gimana tuh masang pengamannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. yang diserang server websitenya mas bro, kita nya nggak apa-apa, cuma karena kemungkinan hacker bisa mencuri data dari server tersebut, sebaiknya kita mengganti password kita (yang mungkin/bisa jadi dicuri oleh hackernya)... kira2 seperti itu...

      Delete